Jangan Sembarangan, Ini Tip Membersihkan Ponsel Kotor

2531 views


Cirebon InternetCirebon Internet -
Perangkat elektronik kemungkinan menyimpan jutaan bakteri dan kotoran penyebab penyakit. Sebuah penelitian menyebutkan telepon seluler adalah benda paling kotor dibandingkan dengan alas duduk toilet, seperti dilansir Mashable.com, Selasa 15 Desember 2015.

Penelitian ini bisa dikatakan masuk akal, karena setiap hari tangan Anda yang memegang segala rupa barang dan tempat kerap memegang ponsel tak lama setelah melakukan aktivitas apapun. Segala aktivitas bersih maupun kotor ini hanya mentransfer bakteri yang berada dibenda lain ke tangan Anda dan lalu berpindah pada perangkat ponsel.

Cirebon Internet - Sungguh mengerikan membayangkan betapa kotornya perangkat telepon yang Anda pegang setiap hari. Namun ada beberapa tips dan perangkat sederhana yang bisa dimanfaatkan untuk membersihkan ponsel dari debu dan kotoran. Berikut tip membersihkan ponsel:

1. Kain mikro fiber
Cirebon Internet - Setiap malam, Anda dapat membersihkan ponsel dengan mengusap perangkat dengan kain mikro fiber yang diberi sedikit air hangat. Kenakan air hangat pada kain dan bukan pada ponsel. Membersihkan seluruh bagian ponsel dengan sedikit basuhan air hangat dapat membunuh bakteri penyebab penyakit. Kain mikro fiber dan air hangat juga dapat digunakan untuk membersihkan TV, ponsel tablet, remote dan komputer.

2. Sikat gigi
Cirebon Internet - Sikat gigi baru ataupun bekas dapat dimanfaatkan untuk membersihkan debu pada perangkat ponsel. Bulu-bulu sikat dapat berfungsi dengan baik dalam membersihkan debu-debu pada bagian ponsel yang tidak terjangkau kain mikro fiber. Sikatan bulu sikat gigi sangat bermanfaat pada tepian ponsel ataupun pada bagian speaker dan jack audio, juga lekukan-lekukan ponsel yang berukuran kecil. Anda hanya perlu mengusap ulang bagian ponsel dengan kain mikro fiber usai sikat gigi dipergunakan menghilangkan debu dibeberapa bagian ponsel.

iklanmentarig3. Cotton bud atau korek kuping dan tusuk gigi
Cirebon Internet - Batang kecil dengan kapas atau kertas tisu dibagian ujung atau kerap disebut sebagai korek kuping atau cotton bud sangat berguna untuk membersihkan ponsel. Alat ini dapat membersihkan area ponsel yang tidak terjangkau oleh kain ataupun sikat gigi. Korek kuping dan tusuk gigi dengan tisu dibagian ujung sangat berguna untuk membersihkan debu yang berada di tempat tersembunyi seperti area jack audio. Keduanya dapat dimasukkan kedalam lubang untuk kemudian mengusap dinding lubang yang tidak terjangkau oleh sikat dan kain.

4. Kaleng Air Compressed
Cirebon Internet - Alat ini merupakan kaleng yang berisikan udara yang terkompresi atau berisikan tekanan. Kaleng udara terkompresi ini sangat baik untuk membersihkan debu yang berada diantara ruang-ruang sempit seperti pada keypad ponsel. Dengan menggunakan udara bertekanan, kotoran dan debu yang berada dibawah keypad bisa terdorong keluar untuk kemudian dibersihkan dengan kain mikro fiber. Kaleng udara bertekanan ini sangat baik digunakan untuk ponsel dengan keypad, perangkat komputer desktop dan game konsol.

(Sumber: Tempo) - Cirebon Internet

Tags: #Android #Gadget #Smartphone #Tutorial